Cerita

Omed-Omedan, Tradisi Unik Kota Denpasar

 Rabu, 13 Agustus 2014

Sejarahbali.com

IKUTI SEJARAHBALI.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Sejarahbali.com, Badung - 
Omed-omedan adalah tradisi yang masih dipegang teguh oleh warga Banjar Kaja, Sesetan, Denpasar dan rutin diselenggarakan setiap tahun sebagai warisan turun-temurun serangkaian dengan Hari Nyepi. Omed-omedan secara harfiah berarti tarik-menarik. Namun, secara umum tradisi ini dikenal orang sebagai acara ’ciuman massal’ puluhan remaja putra dan putri dari Banjar Kaja yang tergabung dalam Sekaa Teruna Satya Dharma Kerthi, Banjar Kaja Sesetan.
 
 
Sebelum melakukan omed-omedan, peserta terdiri dari pemuda-pemudi berusia 17-30 tahun yang menggunakan pakaian adat ringan, terlebih dahulu diadakan persembahyangan, mohon keselamatan bagi para peserta yang akan mengikuti acara itu. Sementara itu, pihak panitia akan mempersiapkan tempat yang akan digunakan sebagai ’arena’ omed-omedan yaitu jalan utama yang tepat berada di depan Bale Banjar Kaja.
 
 
Suasana Mistis
 
Ritual ini dimulai dengan tari-tarian yang secara umum menggambarkan bagaimana sejarah berlangsungnya ritual omed-omedan hingga penggambaran ‘perkelahian babi’ yang sempat terjadi akibat ditiadakannya prosesi ini. Suasana pun semakin mistis saat beberapa penari mengalami kesurupan dan mulai berteriak-teriak di tengah arena. Panitia pun segera memisahkan mereka dan membawanya ke pura setempat.
 
 
Setelah itu, prosesi omed-omedan pun dimulai. Jalanan aspal pun disirami air dan disterilkan dari para penonton yang sudah menyemut untuk menyaksikan acara ini. Tak lama, para peserta omed-omedan memasuki arena setelah selesai melakukan persembahyangan. Mereka membagi diri menjadi 2 kelompok berdasarkan jenis kelaminnya dan berbaris saling berhadap-hadapan.
 
Selanjutnya secara acak akan dipilih seorang dari barisan mereka untuk digendong dan akan dihadapkan dengan lawan jenisnya yang juga telah dipilih.
 

Halaman :


Sejarah Bali Sejarah Bali Wisata Omed Omedan Denpasar Tradisi



Tonton Juga :











Sejarah Terpopuler





TRENDING TERHANGAT